Senin, 27 Juli 2015

Batu Empedu

Batu empedu biasanya menyerang wanita yang sudah berumur, khususnya yang menderita diabetes atau yang menjalani diet dengan penurunan berat badan yang cepat. Kebanyakan orang yang memiliki batu empedu tidak menunjukkan gejala tertentu.
Sementara itu, lainnya menunjukkan gejala seperti nyeri, mual, dan sakit kuning. Perawatan medis standar untuk batu empedu simtomatik adalah operasi. Namun, pasien yang tidak ingin menjalani operasi dapat mengonsumsi obat tertentu untuk melarutkan batu empedu. Nah, berikut adalah lima jus yang bisa membantu mengeluarkan batu empedu, seperti dilansir positivemed.com.
1. Apel dan garam Epsom
Minum dua gelas jus apel setiap hari selama dua minggu untuk melunakkan batu empedu. Selanjutnya, larutkan satu sendok makan garam Epsom dalam segelas air. Minum dua atau tiga gelas larutan garam Epsom dalam sehari.
Garam Epsom dapat membuka saluran-saluran empedu untuk mengeluarkan batu empedu yang sudah melunak. Kebanyakan orang akan mengalami diare yang cukup parah setelah menenggak garam Epsom.
2. Jus lemon
Campur setengah cangkir jus lemon dengan setengah cangkir minyak zaitun. Minum ramuan itu dalam sekali tenggak. Anda mungkin akan merasa mual dan mengalami diare setelahnya.
Minyak zaitun dapat memicu pengosongan kandung empedu dan asam sitrat dapat mengurangi kadar kolesterol dalam empedu, yang membantu dalam melarutkan batu empedu.
3. Jus apel
Anda bisa mencampur satu sendok makan cuka sari apel dengan segelas jus apel dan meminumnya setiap pagi. Asam malat yang ditemukan dalam jus apel dapat melunakkan batu empedu, dan cuka sari apel dapat mengurangi kadar kolesterol dalam empedu, yang juga ikut melarutkan batu empedu secara perlahan. Cuka sari apel juga bisa mencegah pembentukan batu empedu.
4. Jus pir
Larutkan satu sendok makan madu dalam setengah gelas air hangat. Kemudian campur dengan jus pir. Pektin yang ditemukan dalam jus pir dikatakan dapat melarutkan batu empedu.
5. Teh peppermint
Peppermint dapat merangsang aliran empedu, dan terpene, senyawa yang ditemukan dalam peppermint, dapat membantu melarutkan batu empedu. Anda hanya perlu merendam daun mint dalam air panas untuk membuat teh peppermint. Minum beberapa kali dalam sehari untuk mengeluarkan batu empedu.
Ini lima jus yang bisa membantu mengeluarkan batu empedu. Semoga tips ini bermanfaat!

Jumat, 10 Juli 2015

CUCI GINJAL CUKUP DENGAN DAUN SELEDRI


Ginjal manusia yang setiap hari
dipakai untuk menyaring racun dan berbagai
kotoran lainnya lama kelamaan akan berkurang
fungsinya dan bahkan bisa mengalami kerusakan.
Untuk itu diperlukan perawatan yang berkala baik
menggunakan metode kedokteran modern atau
dengan cara tradisional misalnya menggunakn
manfaat daun seledri untuk ginjal. Jika anda belum
tau apa saja khasiat daun seledri tersebut, itu
saatnya anda membaca artikel ini sampai habis.
Manfaat daun seledri salah satunya adalah sebagai
pembersih organ ginjal kita, seperti yang kita
ketahui bahwa ginjal bekerja setiap hari tanpa
henti untuk menyaring segala kotoran, racun, dan
zat-zat yang tidak terpakai untuk selanjutnya
dibuang saat kita buang air kecil.
CARANYA:
Cara membersihkan ginjal dengan khasiat daun
seledri juga cukup mudah, siapkan dulu satu ikat
daun seledri segar yang sudah dicuci bersih,
Kemudian potong menjadi bagian kecil-kecil.
Selanjutnya rebus daun selederi yang sudah
dipotong tadi dengan 1 panci berisi air (+/-
2liter). Perebusan membutuhkan waktu 10 menit.
Kemudian saring dan dinginkan. Anda cukup minum
1 gelas ramuan setiap hari dan semua kotoran,
garam & racun yang menumpuk akan keluar melalui
air seni.
Manfaat Lain Daun Seledri Untuk Kesehatan dan
pengobatan tradisional
Selain sebagai pembersih ginjal alami, manfaat
daun seledri juga dapat digunakan sebagai bahan
ramuan tradisional untuk mengatasi gangguan
penyakit seperti: Menurunkan kolesterol,
menyuburkan rambut, mengatasi rematik,
mencegah kanker, mengobati sakit perut dan masih
banyak lagi.
Daun seledri juga dapat dimanfaatkan untuk
Kecantikan, misalnya saja sebagai pembersih
minyak berlebih diwajah. Caranya 3 batang seledri
dicuci dan diiris tipis tipis, kemudian diseduh dalam
gelas dan ditutup. Gunakan air hasil menyeduh
daun seledri saat akan tidur malam dengan cara
oleskan sari seledri ke wajah. Setelah kering, bilas
wajah samapai bersih menggunakan air yang
ditambah perasan jeruk nipis.

Sumber : https://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=487809411363132&id=191118197698923